Alamat

Jalan Balige-Laguboti Km. 5 Tambunan Lumban Pea Timur Telp. (0632)21165 email : ikahi.pabalige@gmail.com

Rabu, 09 November 2011

Ruang Tunggu Para Pihak Pencari Keadilan di Pengadilan Agama Ambon Klas IA


(Ruang Tunggu Para Pihak Di Pengadilan Agama Ambon)
Di Pengadilan Agama Ambon Klas  IA Sejak tahun 1996 sampai dengan pertengahan tahun 2010 semua ruang sidang maupun ruang tunggu para pihak berperkara terletak di lantai dua,  kondisi demikian sudah berjalan bertahun tahun bahkan sejak Kantor Pengadilan Agama Ambon ditempati. Para pihak berperkara sering berpapasan dan berbicara dengan pegawai peradilan, sementara disisi lain oleh Mahkamah Agung lewat Dirjen Badilag menghendaki bahkan mengistruksikan agar para pegawai dilarang bertemu, berbicara dengan para pihak berperkara baik diluar jam kantor maupun disaat berkantor, namun demikian kondisi tersebut tidak bisa dihindari  karena memang penataan kantor dibuat seperti itu adanya.
Dengan melihat  kondisi seperti itu,  maka disuatu kesempatan diawal tahun 2010 disaat Ketua Pengadilan Tinggi Agama Ambon bapak Drs.H. Djufri Galib SH,MH  mengunjungi Kantor Pengadilan Aagama Ambon  memberikan petunjuk agar segera dicari jalan keluar untuk memecahkan persoalan tersebut, dengan petunjuk Ketua Pengadilan Tinggi Agama Ambon tersebut langsung direspon oleh Ketua Pengadilan Agama Ambon Bapak Drs.H.Muhammad Alwi, MH  melalui Panitera Sekretaris   Bapak Drs.Husein Kumkello  langsung ditindak lanjuti, dan  dipertengahan  tahun 2010 itu pula semua ruang sidang ditempatkan di lantai satu sementara ruang tunggu para pihak ditempatkan diluar berhadapan dan berdampingan dengan ruang sidang, ruang mediasi ruang POSBAKUM dan loket penerimaan  perkara.
Tidak hanya itu ruang tunggu para pihak juga di sulap menjadi ruang tunggu yang sangat indah nyaman dan bersih, dan ini telah diberikan Apresiasi  oleh Kepala biro perencanaan Mahkamah Agung RI disaat mengunjungi PA Ambon dipertengahan tahun 2010 lalu, dan terakhir pak Dirjen Bapak Drs.H. Wahyu Widiana,MA juga memberikan Apresiasi atas inofasi,  Pengadilan Agama Ambon, disaat mengunjungi PA Ambon pada tanggal 27 Nopember 2011 . Dikesempatan yang sama Pak Dirjen disaat berdiskusi diruang tunggu berkeinginan agar ruang  informasi juga harus ditempatkan  sederetan dengan ruang POSBAKUM disamping ruang tunggu, Ketua PA Ambon dan Panitera sekretaris  mengamininya. (Penulis,  Samaun Madaul PA.Ambon)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar