Alamat

Jalan Balige-Laguboti Km. 5 Tambunan Lumban Pea Timur Telp. (0632)21165 email : ikahi.pabalige@gmail.com

Rabu, 09 November 2011

MA Punya Enam Hakim Agung Baru


Jakarta l Badilag.net
Ketua Mahkamah Agung (MA) Harifin A Tumpa melantik dan mengambil sumpah enam hakim agung di Ruang Kusuma Atmadja, Gedung MA, Rabu (9/11/2011).
Keenam hakim agung tersebut adalah Suhadi, SH, MH; Prof. Dr. Gayus Lumbuun, SH, MH; Dr. H. Andi Samsan Nganro, SH, MH; Dr. Nurul Elmiyah, SH, MH; Drs. Dudu Duswara Machmudin, SH, MH; dan Dr. H. M. Hari Jatmiko, SH, MH.
“Kami mengucapkan selamat bertugas,” ujar Ketua MA, ketika memberi sambutan, di hadapan dua wakil Ketua MA, para Ketua Muda dan hakim agung, para pejabat eselon I dan II, serta para undangan.
Sebelum akhirnya dilantik dan diambil sumpahnya, keenam hakim agung tersebut menjalani proses seleksi yang cukup panjang.
Mula-mula mereka mendaftarkan diri melalui Komisi Yudisial (KY). Melalui serangkaian tes, KY lantas meloloskan 18 dari puluhan pendaftar ke komisi III DPR.
Para wakil rakyat di Senayan kemudian menggelar fit and proper test untuk menyaring calon hakim agung yang benar-benar mumpuni. Pada Kamis (29/9/2011), dengan cara voting, Komisi III DPR mendapatkan enam nama terpilih.
Sepekan kemudian (4/10/2011), melalui rapat paripurna, DPR memutuskan enam calon hakim agung terpilih. Proses selanjutnya, DPR mengirim enam nama tersebut kepada Presiden untuk ditetapkan sebagai hakim agung. Dan setelah Presiden mengeluarkan Keppres, Ketua MA melantik dan mengambil sumpah mereka.
Keenam hakim agung tersebut berlatar belakang profesi yang berbeda-beda. Sebelumnya, Suhadi menjabat sebagai Panitera MA dan Andi Samsan Nganro merupakan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Samarinda.
Sementara itu, Gayus Lumbuun sebelumya adalah anggota DPR, Nurul Elmiyah adalah Dosen Fakultas Hukum Universitas Indonesia, Dudu Duswara Machmudin adalah Hakim Ad Hoc Tipikor dan Hary Jatmiko adalah hakim pengadilan pajak.
Dilihat dari jenis kelamin, lima dari enam hakim agung tersebut adalah laki-laki. Satu-satunya hakim agung perempuan di antara mereka adalah Nurul Elmiyah.
Dengan tambahan enam hakim agung baru, di MA kini terdapat 54 hakim agung. Ketua MA berharap agar para hakim agung tersebut mampu mempercepat proses pengikisan tunggakan perkara kasasi dan peninjauan kembali di MA.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar